Warga Terlatih Harus Memiliki Jiwa Patriot dan Cinta Tanah Air

Watampone – Danrem 141/Tp Brigjen TNI Budi Suharto, S.I.P., M.Si., membuka kegiatan Pembekalan Kader Warga Terlatih TA. 2023 di Aula Sudirman Makorem 141/Tp Jl. Jend. Sudirman Kab. Bone. Rabu (13/09/23).

Kegiatan ini diikuti oleh 35 peserta terdiri dari Resimen Mahasiswa (Menwa), Satpol PP, Security, Polhut dan FKPPI. Berlangsung selama 3 (Tiga) hari kedepan mulai tanggal 13 sampai dengan 15 September 2023, para peserta akan mengikuti kegiatan pembekalan dengan materi ruangan dan lapangan yaitu meliputi pembekalan materi pemantapan jiwa nasional, Pancasila sebagai ideologi negara, psikologi lapangan (Character building), pengetahuan kesehatan lapangan, navigasi darat, PPM, PBB, penanggulangan bencana, pengenalan materi Wanwil dan Drone.

Memulai sambutannya Danrem 141/Tp menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh peserta dan para Kepala/Ketua organisasi/instansi terkait, yang telah hadir dan berpartisipasi mengirimkan personelnya dalam kegiatan ini, disertai harapan semoga kegiatan ini memberikan kontribusi positif bagi upaya peningkatan Pertahanan Negara diwilayah Korem 141/Tp.

Kegiatan ini memiliki tujuan mulia yakni membina dan membentuk generasi muda bangsa Indonesia yang berkepribadian, berakhlak mulia, disiplin, terampil, serta memiliki semangat dan kesadaran bela Negara, sebagaimana tercantum dalam UUD 1945.

Selain itu, kegiatan ini juga merupakan bagian dari upaya pembinaan generasi bangsa dengan pembentukan fisik dan mental melalui dasar-dasar ilmu kemiliteran, sehingga memiliki postur dan tampilan yang berbeda, sebagai bagian dari warga terlatih dalam rangka mendukung Sistem Pertahanan Semesta, dimana TNI-Polri sebagai kompartemen utama dan masyarakat termasuk warga terlatih sebagai kompartemen pendukungnya dalam upaya-upaya pertahanan Negara Kesatuan Republik Indonesia,” terang Danrem.

Namun harus dipahami, kata Brigjen TNI Budi Suharto, bahwa pelatihan ini bukanlah bentuk pelatihan kemiliteran atau militerisasi, tetapi merupakan pelatihan untuk mewujudkan generasi muda yang mempunyai sikap mental dan karakter bela negara.

“Sikap dan karakter yang dicirikan oleh adanya rasa cinta tanah air, kesadaran berbangsa dan bernegara, setia kepada Pancasila sebagai ideologi negara, rela berkorban bagi bangsa dan negara, serta memiliki kemampuan awal bela negara secara fisik dan mental,” terangnya.

Diakhir sambutannya Danrem mengingatkan pentingnya kegiatan ini, seluruh peserta diharapkan bersungguh-sungguh, menyimak dengan baik setiap materi yang diberikan oleh pembina sehingga ilmu yang diperoleh nantinya dapat menjadi bekal dalam mewujudkan cita-cita membangun bangsa, dan ilmu yang diperoleh dapat ditularkan kepada rekan lainnya baik di sekolah maupun dilingkungan tempat tinggal.

Hadir dalam acara pembukaan para Kasi Korem 141/Tp, Dan/Ka Balakrem dan Kadisjanrem 141/Tp, Rektor IAIN Bone, Direktur Politeknik Bone, Kasatpol PP, Kepala UPTD KPH Cenrana Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Ketua FKPPI Bone dan Kepala Cabang BRI Watampone. (Penrem 141/Tp).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *